Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

3 Rahasia Tersimpan Dibalik Turunnya Hujan

3 Rahasia Tersimpan Dibalik Turunnya Hujan

Hujan adalah proses turunnya air dari langit ke atas permukaan bumi. Air yang turun ke permukaan bumi beragam.

Maksudnya beragam secara intensitas dan bentuknya, dari mulai kecil rintik-rintik biasa disebut gerimis, kemudian sedang dan deras.

Beragamnya bentuk hujan yang turun membasahi bumi dapat memberikan kehidupan untuk mahluk hidup (Manusia, hewan dan tumbuhan).

Namun selain itu ternyata ada rahasia tersimpan dibalik air hujan yang diturunkanNya.

Apa saja rahasia dibalik air hujan yang turun ke bumi?

Berikut ini saya telah merangkumnya untuk sobat. Dirangkum ke dalam 3 rahasia tersimpan dibalik hujan, yaitu:

1. Hujan adalah sumber rezeki 

Jika sobat pernah mendengar ungkapan seperti yang saya tuliskan pada no 1 tersebut, itu adalah benar.
3 Rahasia Tersimpan Dibalik Turunnya Hujan
Mari kita sama-sama lihat ayat Qur'an sebagai  referensinya, yaitu QS. Al-Baqoroh ayat 22 yang artinya sbb:

"Dialah yang menjadikan bumi sebagai hamparan bagimu dan langit sebagai atap, dan Dia menurunkan air (hujan) dari langit, lalu Dia menghasilkan dengan hujan itu segala buah-buahan sebagai rezeki untukmu, karena itu janganlah kamu mengadakan sekutu-sekutu bagi Allah, padahal kamu mengetahui"

Dari ayat Quran tersebut, jelas kita ketahui bahwa sesungguhnya hujan yang jatuh ke atas permukaan bumi, dapat memberikan rezeki seperti buah-buahan. 

Buah-buahan yang ditanam di tanah yang subur yang banyak disirami air.

Dan tanah tersebut menjadi menghasilkan beragam tanaman, termasuk buah-buahan dan sayur-sayuran.

Tanaman buah-buahan dan sayuran beserta yang lainnya, itu adalah sumber rezeki dan kehidupan bagi manusia.

Jadi masihkah kita berani mencela hujan, atau berkeluh kesah tentang hujan?

2. Saat Hujan dapat membuat do'a terkabul

Pada saat hujan turun, sobat segeralah berdoa kepadaNya, karena waktu tersebut adalah salah satu waktu yang dapat terkabulnya do'a.

Referensi hadist, tentang doa yang terkabul saat hujan, yaitu:

"Dua do’a yang tidak akan ditolak, yaitu do’a ketika adzan dan do’a ketika ketika turunnya hujan.” (HR. Imam Hakim & Ath-Thabrani)

Saat berlangsungnya hujan, sangat dianjurkan untuk kita berdo'a kepadaNya, selain do'a meminta hujan yang berkah, juga kita bisa berdo'a untuk memohon keinginan lainnya.

Nah mungkin sobat ada lagi yang bertanya kenapa do'a terkabul saat hujan?

Untuk jawabannya saya temukan di dalam Tafsir Ath-Thabari, ada sebuah riwayat yang menyebutkan, dengan artinya sbb:

"Telah menceritakan pada kami al-Qasim, Ia berkata : Telah menceritakan pada kami al-Husain, Ia berkata : Telah menceritakan pada kami Hasyim, Ia berkata : Telah mengkhabarkan pada kami Isma'il bin Salim dari al-Hakam bin'Utaibah dalam firman Allah:

 “Dan Kami tidak menurunkannya melainkan dengan ukuran tertentu”.

Dia berkata ; Tidaklah satu tahun lebih banyak hujannya dan tidak lebih sedikit, akan tetapi satu kaum diberi hujan, sedang yang lain tidak, dan terkadang hujan turun dilaut.

Dia berkata : Telah sampai pada kami bahwasanya turun bersama tetes hujan, Malaikat yang jumlahnya lebih banyak dari jumlah anak Iblis dan anak Adam. Mereka menjaga setiap tetes ditempat ia jatuh, dan apa yang ia tumbuhkan".

Dapat kita lihat dari kutipan hadist tersebut, bahwa ada jumlah malaikat yang banyak yang turun menjaga setiap tetes air hujan.

Jumlah malaikat yang turun lebih banyak dari jumlah anak iblis (syetan) dan anak adam (manusia).

Oleh karena itu, kita senantiasa banyak berdo'a, diiringi dengan perasaan dan hati yang senang.
 3 Rahasia Tersimpan Dibalik Turunnya Hujan
Jangan lagi kita menggerutu atau mengeluh karena hujan!

Stop nuansa galau-galau gimana gitu.. saat hujan turun (jangan galau mblo, nanti juga akan indah pada waktunya, berdo'a aee, sapa tahu jodohmu oppa2 ganteng😁).
 
3. Hujan menguatkan daya ingat otak

Berdasarkan penelitian para ahli, bahwa salah satu yang dapat membuat otak kita berkonsentrasi adalah dengan mendengar musik instrumental dan klasik.

Ibu-ibu hamil yang ingin anaknya cerdas, seringkali memperdengarkan musik tersebut.

Air hujan merupakan musik instrumental alami, yang berirama dan menenangkan.
3 Rahasia Tersimpan Dibalik Turunnya Hujan

Tak jarang orang yang mendapatkan inspirasi dan menghasilkan karya saat hujan turun, hal ini sangat erat kaitannya dengan kerja otak.

Saat hujan turun, biasanya kita merasa ingin memakan atau meminum sesuatu yang hangat.

Hal tersebut adalah rangsangan dari otak kita, saking merasakan kesejukan dan ketenangan, sehingga ingin bersantai sejenak.

Menikmati secangkir kopi hangat atau teh manis hangat saat hujan berlangsung.

Melamun, menerawang  sejenak sambil menikmati secangkir kopi hangat, meskipun kerjaan sedang menumpuk.

Tanpa disadarai otak memerintahkan kita untuk melakukan hal tersebut, akibat dipicu oleh hujan yang turun.

Membuat rileks, ketegangan otak dan otot yang seharian digunakan, kembali memberikan konsentrasi lagi.
 
Begitulah sobat ulasan mengenai rahasia dibalik air hujan yang turun yang dapat saya bagikan.

Semoga kita dapat mensyukuri segala nikmat yang Allah berikan termasuk air hujan yang diturunkanNya.

Air hujan yang banyak mendatangkan manfaat dan hikmah bagi kita semua. 

Kita sebagai mahluk harus bisa menyayangi dan mencintai lingkungan.

Apabila lingkungan kita bersih dan tidak membuang sampah sembarangan, maka air hujan yang turun tidak akan menyebabkan banjir.






ikomaria
ikomaria Berprofesi sebagai engineer bidang persinyalan kereta api, semenjak lulus S1 Fisika, dengan tetap menjalankan hobi ngeblog sebagai sarana untuk berekspresi dan berbagi dalam bentuk tulisan, dari secuil pengalaman ringan guna menyalurkan hobi dan sekedar berbagi.

Post a Comment for "3 Rahasia Tersimpan Dibalik Turunnya Hujan"